Calon Gubernur Banten Ada Enam politikus Yang Diisukan Masuk Daftar Bursa Calon Gubernur Banten Di Pilkada 2024, yaitu, Wahidin Halim, Airin Rachmi Diany, Iti Octavia Jayabaya, Rano Karno, Yandri Susanto dan Gembong R Sumedi.
Tangerang, Indonesia jurnalis.com – Provinsi Banten merupakan wilayah yang strategis yang salah satu keunggulannya adalah akses mudah terhadap sumber daya pasar dan pelayanan penghubung pulau besar Jawa dan Sumatra serta lintas laut sebagai penyangga ekonomi DKI Jakarta.
Secara ekonomis Banten memiliki banyak industri, pelabuhan, Bandara dan pajak daerah dari berbagai sektor. Untuk pendapatan provinsi Banten pada tahun 2023 mencapai 95 ,97 persen, sedangkan belanja daerah mencapai 95 ,4 persen. Bila di jabarkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi Banten sebesar Rp. 8.513.57 Milyar rupiah atau 95.90 persen dari target sebesar Rp.8.877.57 Milyar rupiah.
Dari sedikit paparan tersebut tidak heran provinsi Banten menjadikan rebutan para politikus dan tokoh yang mencoba mencalonkan diri sebagai calon gubernur provinsi Banten.
Ada enam politikus yang akan meramaikan bursa Calon Gubernur Banten di Pilkada 2024, Tokoh dan politikus tersebut adalah Wahidin Halim, Airin Rachmi Diany, Iti Octavia Jayabaya, Rano Karno, Yandri Susanto dan Gembong R Sumedi.