Jakarta – Gereja HKBP Petojo Gelar Vaksinasi Boster untuk Jemaat Gereja Dan Warga Sekitar, Minggu.
Acara Vaksinasi yang di gelar Gereja HKBP Petojo adalah sebagai bentuk dukungan terhadap Program Pemerintah, yang bekerja sama dengan kelurahan tomang serta Polsek Tanjung duren, pada sabtu dan minggu, (26/27 ) maret di Gedung serbaguna Gereja HKBP Petojo, Jalan Kyai Tapa No. 1 Grogol Petamburan Jakarta Barat.
Untuk hari kedua ini di hadiri oleh Kasat Binmas Polsek Jakarta Barat Kompol Ratna, dan Kanit Bimas Polsek Tanjung Duren, AKP Trisno Yuwono.,SH.

Ketua Panitia Surung M Limbong dalam wawancara dengan awak media menjelaskan bahwa, kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan selama dua hari, sejak Hari Sabtu – Minggu (26 sd 27 ) Maret 2022. Dan ini adalah yang pertama kali dimana untuk target vaksinasi 200 orang perhari.
Surung M Limbong melanjutkan,” untuk hari pertama sendiri Vaksinasi sudah mencapai 165 orang, dari target 200 yang di vaksin. Mengingat karena situasi hujan kemaren sehingga tidak tercapai targetnya , dan untuk hari kedua ini mudah – mudahan mencapai 200orang yang di vaksin “tutur Surung M Limbong yang juga Ketua Satgas Covid Gereja Dan Anggota Majelis.