INAGRITECH 2023 Pameran Alat Dan Teknologi Pertanian Dan Agro Kimia Terbesar Se-Asia Tenggara Kembali Hadir, INAGRITECH edisi ke-9 ini akan diikuti 500++ peserta dan menempati luas area 20.000 M2.
INDONESIAJURNALIS.COM, JAKARTA – Setelah sukses di 2022, INAGRITECH 2023 kembali hadir sebagai pameran Teknologi untuk industri pertanian terbesar se-Asia Tenggara. Pameran ini dilaksanakan bersamaan dengan Food Manufacturing Indonesia 2023 dan Chemical Indonesia 2023 di JIExpo Kemayoran Jakarta pada tanggal 23 – 25 Agustus 2023.
INAGRITECH edisi ke-9 ini akan diikuti 500++ peserta dan menempati luas area 20.000 M2, Pertanian merupakan salah satu sektor penting dalam perekonomian Indonesia, mengingat Indonesia sendiri adalah negara agraris yang dimana pertanian dan perkebunanlah yang masih menjadi tulang punggung ekonomi di negeri ini. Indonesia adalah salah satu produsen terbesar minyak kelapa sawit dan salah satu produsen gula tebu terbesar di dunia. Sector pertanian dan perkebunan memiliki dampak signifikan terhadap perekonomian Indonesia, baik dalam hal pendapatan ekspor, lapangan kerja, maupun kontribusi terhadap penerimaan negara melalui pajak.
Untuk menghadapi tantangan global dan meningkatkan produktivitas, inovasi teknologi pertanian terkini memainkan peran yang krusial.
Inovasi ini tidak hanya membantu petani meningkatkan hasil panen mereka, tetapi juga memajukan sektor pertanian secara keseluruhan menuju masa depan pertanian yang lebih modern dan berkelanjutan.
Adopsi teknologi pertanian modern juga dapat menjadi solusi untuk meningkatkan produktivitas dan memperkuat ketahanan pangan, yang pada akhirnya dapat membantu memperkuat ekonomi nasional.
Perkembangan teknologi di bidang pertanian ini juga menyebabkan pertumbuhan industri makanan dan minuman di triwulan III-2022 mencapai 3,57% lebih tinggi dari periode yang sama pada tahun lalu.
Berbagai jenis makanan dan minuman dikembangkan dan diproduksi,termasuk makanan olahan, makanan ringan, minuman, produk daging olahan, dan sebagainya. Industri berlomba lomba untuk berinovasi dalam mengembangkan produk baru, mengadopsi teknologi modern dan meningkatkan kualitas produk.
Teknologi produksi yang lebih canggih dan otomatisasi telah diadopsi untuk meningkatkan efisiensi, kapasitas produksi, dan kontrol kualitas.