Tangerang Selatan-INJ.Com
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Tangsel menyoroti belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Tangsel yang mana dalam anggaran tersebut pembayaran gaji dan honor pegawai mencapai 60 persen.
“Sebesar 60 persen anggaran daerah digunakan untuk belanja pegawai. Sedangkan untuk belanja modal hanya sekitar 30 persen,” kata Ketua Fraksi PSI Ferdiansyah saat ditemui disalah satu resto daerah BSD, Sabtu (27/11/2021).
Ferdiansyah mengatakan, pihaknya ingin postur pada APBD Kota Tangsel ditekankan pada pertumbuhan ekonomi yang berkualitas, inklusif, serta berkesinambungan.
“Sehingga pertumbuhan ekonomi dapat dinikmati dan dirasakan oleh seluruh insan lapisan masyarakat, selaras dengan proses pemulihan dari eskalasi pandemi Covid-19,” ujarnya.