JAKARTA,- INJ.Com
Kebakaran kembali terjadi di pemukiman padat penduduk di wilayah Lorong L pasar Sindang RT/RW -02/08 kelurahan Koja,Jakarta Utara,Selasa(16-11-2021).
Dalam kejadian itu puluhan rumah terbakar,sejumlah 88 kepala keluarga kehilangan tempat tinggal.
Ini membuat prihatin bagi keluarga besar Aspirasi Peduli Sesama(APS) untuk menggalang dana guna membantu meringankan warga yang rumahnya terbakar.
Adapun bantuan yang di serahkan berupa 88 bungkus sembako yang di dalamnya berisi mie instan,gula,teh,kopi,dll.