BISNIS  

UOB Indonesia Meluncurkan Kompetisi 14th UOB Painting of the Year dengan Pengalaman Kuliner Multi-Sensori

UOB Indonesia Meluncurkan Kompetisi 14th UOB Painting of the Year dengan Pengalaman Kuliner Multi-Sensori
Head of Strategic Communications and Brand UOB Indonesia Maya Rizano (keempat dari kiri baris kedua), Ketua Dewan Juri 14th UOB Painting of the Year (POY) Melati Suryodarmo (tengah baris depan), dan Dewan Juri Heri Pemad (kedua dari kanan baris depan), berfoto bersama dengan komunitas pecinta seni menunjukan sajian kuliner yang terinspirasi dari sejumlah karya seni pemenang 13th UOB POY saat peluncuran kompetisi tahunan 14th UOB POY di Jakarta, pada Selasa, (7/5/2024).
UOB Indonesia Meluncurkan Kompetisi 14th UOB Painting of the Year dengan Pengalaman Kuliner Multi-Sensori, Terinspirasi dari Seni Kompetisi dibuka untuk umum hingga 2 Agustus 2024, Maya Rizano, Head of Strategic Communications and Brand, UOB Indonesia, mengatakan, “Kami bangga dapat meluncurkan kompetisi unggulan tahunan 14th UOB POY.

Jakarta, Indonesia jurnalis.com – 7 Mei 2024 – UOB Indonesia hari ini meluncurkan kompetisi tahunan 14th UOB Painting of the Year (POY), dengan mengundang seniman pendatang baru dan profesional untuk menunjukkan bakat kreativitas mereka.

UOB Indonesia berkolaborasi dengan Remboelan Indonesian Soul Food Restaurant (Remboelan) yang terinspirasi dari sejumlah karya seni para pemenang 13th UOB POY dalam menciptakan ragam menu unik yang merefleksikan esensi dan emosi dari setiap karya.

“Kami bangga dapat meluncurkan kompetisi unggulan tahunan 14th UOB POY. Ajang ini selain merayakan keberagaman dan talenta, juga menjadi wadah bagi para seniman pendatang baru dan profesional untuk mempersembahkan karya seni mereka kepada masyarakat luas, kata head Office UOB

UOB Indonesia Meluncurkan Kompetisi 14th UOB Painting of the Year dengan Pengalaman Kuliner Multi-Sensori

Desain identitas program tahun ini terinspirasi oleh karya seni pemenang 2023 UOB Southeast Asian POY yakni ‘Chumphon Estuary’ karya seniman Thailand, Pratchaya Charernsook. Desain logo menggambarkan ancaman yang timbul dari mikroplastik yang menyusup ke perairan, merefleksikan intensi dari pelukis dalam mengingatkan kita akan perlunya konservasi dan praktik berkelanjutan untuk melestarikan ekosistem bumi yang rapuh.

Hal ini selaras dengan komitmen jangka panjang Bank dalam membangun masa depan ASEAN, mendukung perkembangan keberlanjutan komunitas-komunitas di kawasan dengan meningkatkan inklusi sosial.

Team Redaksi
Author: Team Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

" Anda tidak dapat menyalin konten halaman ini "