Menariknya lagi, DPP ForGan (Forum Relawan Ganjar ) juga sudah menyiapkan Erick Thohir sebagai pendamping Ganjar Pranowo untuk calon wakil presiden pada 2024.
“Erick Thohir adalah sosok yang humble, mau mendengar masukan dan keluhan dari siapapun,” imbuh Aidil.
Lanjut Aidil, banyak capaian dan prestasi saat Erick Thohir menjadi menteri. Potret BUMN saat ini jauh lebih maju, berkembang dan mampu memberi income bagi negara.
“Saya percaya jika figur keduanya figur ini jika disandingkan menjadi Capres-Cawapres, maka Indonesia akan makin luar biasa,” beber Aidil.
Seperti diketahui, beberapa Relawan ForGan di sejumlah daerah sudah melakukan deklarasi sebelumnya, misalnya ForGan Banda Aceh, Aceh Barat Daya, Aceh, Batam, Kepri, Lampung, Banten, Tulung Agung, Bali, Yogyakarta, Jawa Timur, Solo, Jawa Tengah dan Jawa Barat. Selain itu DKI Jakarta, Jakarta Timur, Jakarta Barat, Bekasi dan lainnya.

Bahkan kata Aidil, sudah ada juga Deklarasi Nasional ForGan ( Forum Relawan Ganjar) Belanda dan ForGan Disabilitas untuk kawan-kawan penyandang cacat atau berkebutuhan khusus. Dimana saat deklarasi nasional dan diberbagai daerah dirangkai dengan buka puasa bersama.
“Kita terus melakukan sosialisasi dengan kegiatan simpatik dan kreatif. Dimana kita membagikan takjil dan makan buka puasa bersama diberbagai daerah sambil promosi sosok figur Ganjar Pranowo,” pungkas Aidil menjelaskan. (red)
Penulis: Gus Din