Kapolres Metro Jakarta Timur Resmi Buka Kejuaraan Pencak Silat Open 2025 yang diikuti oleh 900 peserta dari berbagai tingkat pendidikan
Jakarta, Indonesia jurnalis – Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly, S.I.K., M.H., M.Si., secara resmi membuka Kejuaraan Pencak Silat Piala Kapolres Metro Jakarta Timur Open 2025. Acara berlangsung meriah di GOR Ciracas Jakarta Timur. Kamis (16/01/25).
Kegiatan ini diikuti oleh 900 peserta dari berbagai tingkat pendidikan dan dihadiri sejumlah pejabat penting dari wilayah Jakarta Timur.
Kejuaraan yang berlangsung selama dua hari ini digelar sebagai upaya mendorong prestasi generasi muda sekaligus meminimalisir kenakalan remaja yang kerap terjadi.
Dalam sambutannya, Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly menyampaikan bahwa ajang ini diharapkan menjadi wadah positif bagi para remaja untuk mengasah bakat dan kemampuan mereka.
“Akhir – akhir ini kami prihatin dengan fenomena kenakalan remaja di Jakarta Timur. Lewat turnamen pencak silat ini, kami ingin memberikan ruang bagi mereka untuk menemukan jati diri dan mengukir prestasi,” ujarnya.
Turnamen ini melibatkan peserta dari tingkat SD hingga SMA, dengan rincian 450 peserta SD, 225 peserta SMP, dan 225 peserta SMA.